Detik86News.com, Medan | Skateboard merupakan salah satu cabang Olah Raga yang sudah masuk ranah Olimpiade. Untuk Kota Medan kejuaran skateboard sendiri sudah sering diadakan baik event berskala Nasional maupun Internasional namun lapangan khusus cabang Skate board ini belum pernah ada.
Kini hadir di Kota Medan untuk pertama kalinya Skate Center yakni tempat khusus bermain dan berlatih Skateboard, Menteng Skate Park yang berada di Jalan Raya Medan Tenggara No. 277, melakukan Grand Opening, Sabtu (05/03/2022), untuk memenuhi segala kebutuhan Skateboarder maupun Skater.
Panitia Acara Syayu Mutiara didampingi Ketua pengelola Dicky Samuel Batu Bara mengatakan sebelumnya telah melakukan soft opening selama 4 (empat) hari yang dihadiri skateboarder dan skater dari berbagai daerah se-Sumatera Utara.
"Sebelum acara grand opening pada hari ini, dari tanggal (1/03/22) sampai dengan tanggal (4/01/22) kami telah mengadakan soft opening dengan menu free segala fasilitas permainan skateboard dan sepatu roda selama empat hari dan mendapat sambutan baik dari skateboarder," tuturnya.
Acara ini juga didukung oleh sponsor brand lokal maupun nasional yang berjumlah total 20 sponsor yang berhubungan dengan skateboard.
"Pada Hari ini kita mengadakan acara pemotongan nasi tumpeng, pemberian sedekah kepada anak yatim dan pembacaan doa, dan selanjut nya mengadakan kompetisi dengan menyediakan hadiah untuk juara 1,2 dan 3, serta hadiah khusus juara best Trick," ujarnya.
Menurut Syayu, para skater selama ini selalu berlatih berpindah tempat, sehingga dengan mengadakan Skate center ini para skater akan dapat ter-akomodir dalam segala hal.
"Pada skate center ini kita mengadakan skate school yaitu kursus belajar skateboard dan sepatu roda dengan jadwal latihan yang flexible yaitu Senen sampai Minggu dimulai pukul 10.00 WIB. sampai pukul 22.00 WIB.setiap hari dengan biaya terjangkau, serta Skate Shop yang menyediakan segala alat kebutuhan Skateboarder," terangnya.
Setelah acara ini, selanjutnya pengunjung dikenakan biaya tiket masuk dengan bonus free air mineral dan bebas bermain sepuasnya.
"Untuk siswa yang kursus ditempat ini tidak dikenakan biaya masuk lagi karena sudah termasuk dalam uang sekolah" ujarnya.
Dicky Samuel Batubara sebagai ketua pengelola skate center yang sudah menekuni skatebord selama 22 tahun dan berprestasi Nasional maupun Internasional mengatakan, tujuan mengadakan skate center ini adalah untuk mendidik atlit baru.
"Dengan diadakannya tempat ini kita bantu, kita didik skateboarder untuk menjadi atlit Nasional dan kalo ada PON bisa berlatih disini," ujarnya.(JB)
0 Komentar