Wali Kota Medan Rico Waas Sampaikan Pidato Perdana pada Rapat Paripurna DPRD Medan

Medan, detik86News.com  - Wali Kota Medan Rico Waas sampaikan pidato perdana dalam rapat paripurna DPRD Kota Medan di gedung dewan Jalan Kapten Maulana Lubis, Selasa (4/3/2025).

Rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Medan Wong Chun Sen, Rico Waas mengatakan ada beberapa hal yang perlu digalakkan kembali untuk menjadikan Medan Kota Bertuah. 

Menjadikan Medan Kota Bertuah, kata Rico Waas, dia bersama wakilnya Zakiyudin Harahap akan menghidupkan kembali ragam budaya, menjadikan kota yang berenergi, berbudaya, kota yang tertib, unggul, aman dan humanis. 

Selain itu, Rico Waas menegaskan komitmennya untuk memastikan masyarakat Medan merasa aman, nyaman, dan tidak ada diskriminasi berdasarkan agama, suku, atau budaya. "Kami ingin mewujudkan Medan untuk Semua, di mana keberagaman harus dijaga dan dihormati," tegasnya.

Dikatakan Rico, menjadi Wali Kota Medan tidak terlepas dari panggilan sejarah untuk melanjutkan apa-apa yang telah dilakukan para pendahulu sehingga menjadikan Kota Medan semegah sekarang. (BR)

Posting Komentar

0 Komentar