KARO, DETIK86NEWS.COM - Kapolres Tanah Karo AKBP Pebriandi, S.H., S.I.K., M.Si., memberikan penekanan kepada seluruh personel jajaran Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Tanah Karo agar terus meningkatkan kinerja, khususnya dimulai dari pelaksanaan strong point pagi hari.
Penekanan tersebut disampaikan Kapolres saat memimpin apel pagi pada Kamis (29/1) pagi. Dalam arahannya, AKBP Pebriandi menegaskan bahwa fungsi lalu lintas merupakan etalase paling depan institusi Polri di tengah masyarakat.
“Lalu lintas adalah etalase terdepan Polri. Ketika terjadi kemacetan atau permasalahan di jalan, masyarakat akan langsung mengarah dan menilai kinerja polisi,” ujar Kapolres.
Kapolres mengingatkan bahwa personel lalu lintas memiliki peran strategis sebagai penjuru utama dalam pengamanan, pengaturan dan kelancaran arus lalu lintas, terutama pada jam-jam rawan kepadatan di pagi hari.
Menurutnya, kehadiran personel Sat Lantas di lapangan secara humanis, responsif dan profesional akan memberikan rasa aman serta kenyamanan bagi pengguna jalan, sekaligus meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri.
“Laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, jaga sikap dan tampilkan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Mulai dari strong point pagi, tunjukkan dedikasi sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat,” tegas AKBP Pebriandi.
Melalui penekanan tersebut, Kapolres berharap seluruh personel Sat Lantas Polres Tanah Karo semakin disiplin dan optimal dalam menjalankan tugas, sehingga tercipta situasi lalu lintas yang aman, tertib dan lancar di wilayah hukum Polres Tanah Karo.(JB).
#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro
#humaspolrestanahkaro
#satlantaspolrestanahkaro

Print Halaman Ini
0 Komentar